Keajaiban Essential Oil untuk Merawat Kulitmu

Tahukah Anda kalau pemakaian essential oils bukan cuma untuk wewangian aromaterapi tapi juga amat baik digunakan dalam produk perawatan tubuh dan kosmetik kita sehari-hari? Karenanya essential oils kerap dipakai pada produk-produk kosmetik import berkualitas ataupun parfum-parfum mahal.

Sejumlah essential oils diketahui bermanfaat meregenerasi sel kulit, merangsang sirkulasi oksigen pada lapisan kulit, mencerahkan, menjaga elastisitas kulit, mengatasi jerawat, meredakan peradangan, mempercepat penyembuhan luka, menyeimbangkan kadar minyak, mengobati eksim, psoriasis, membuang racun dari lapisan kulit, melindungi kulit dari radikal bebas dsb. Mayoritas essential oils juga bersifat anti bakteri, anti jamur dan anti virus sehingga selain merawat kulit, essential oils juga berkhasiat membersihkan kulit dari kuman yang kerap menjadi biang keladi jerawat. Selain itu, struktur molekul essential oils amat kecil sehingga ia mudah terserap oleh kulit sehingga amat cocok digunakan dalam berbagai produk kosmetik dan perawatan tubuh untuk menutrisi, melembutkan dan meregenerasi sel kulit.

Selain manfaatnya yang segudang tadi, Anda pun masih mendapatkan bonus khasiat aromaterapi berkat pemakaian essential oils yang dapat mempengaruhi mood dan emosimu. Sejumlah essential oils seperti lavender, ylang-ylang, rose, jasmine dikenal dapat menenangkan dan meredakan stres, sementara rosemary, peppermint atau lemon dapat membangkitkan semangat dan menggembirakan suasana hatimu.